Kamis, 30 September 2010

Profil Luluk SAP

Luluk Sri Agus Prasetyoningsih yang terlahir di Tulungagung ini menyelesaikan pendidikan S1 dan S2 di IKIP Malang (sekarang Universitas Negeri Malang) bidang studi Pendidikan Bahasa Indonesia. Sosok muslimah yang menjadi dosen di Univesitas Islam Malang sejak lulus S1 sampai sekarang ini terbiasa  mengampu matakuliah Linguistik Umum, Teori Belajar Bahasa, Pembinaan dan Pengembangan Bahasa, Problematik Bahasa, Analisis Kesalahan Bahasa, dan Penulisan Kreatif Sastra.
Di bidang penelitian, ia melakukan serangkain penelitian yang dikemas dalam artikel bertopik berikut.
1.   “Model Pengembangan Life Skill” Dalam Wahana Sekolah Dasar ISSN 0854-8293, Tahun 13 N0.2 juli 2005 Halaman 114-120.
2.   Perbaikan Kualitas Pembelajaran dengan Pemanfaatan Sumber Belajar Praktisi Jurnalistik” Dalam Pendidikan dan Pembelajaran ISSN: 0215-9341. Tahun 18, No.2 Agustus 2005. Halaman 65-77
3.   Judul “Profil Pendidikan Kecakapan Hidup di SLTP Kabupaten Banjar Kalimantan Selatan”. Dalam BUANA ISSN: 0854-5464 Edisi XXIX Halaman 43-53 Juli 2006, Halaman 158-181
4.   Pengembangan Panduan Menulis untuk Publikasi Ilmiah Bagi Guru-Guru di Lingkungan Dinas Pendidikan“ Dalam Wahana Sekolah Dasar, ISSN 0854-8293, Tahun 13 N0.2 Juli 2005 Halaman 114-120.
5.   “Pembelajaran Praktik Jurnalistik Berbasis Kewirausahaan” Dalam Cakrawala Pendidikan ISSN 1410-9883 Vo.8 No2 Oktober 2006 Halaman 165-175
6.   Penyusunan KTSP dan Pengembangannya”  Dalam Wahana Sekolah Dasar, ISSN 0854-8293, Tahun 15 N0.1 Januari 2007 Halaman 65 – 76.
7.   “Penguasaan Bahasa Pada Anak Autis dan Pemanfaatan Media Pembelajarannya” Dalam Wahana Sekolah Dasar, ISSN 0854-8293, Tahun 15 N0.2 Juli 2007 Halaman 145-155
8.   “Model KTSP dan Kesiapan Implementasinyanya di Madrasah Terpadu Kota Malang“ Dalam Wahana Sekolah Dasar, ISSN 0854-8293, Tahun 16 N0.1 Januari 2008 Halaman 75-88.
Di bidang pengabdian masyarakat, ia telah melakukan serangkaian kegiatan berikut.
1.    Pengembangan Budaya Kewirausahaan Mahasiswa Melalui Pengelolaan Usaha Cetak Jurnalistik, 2005.
2.    Pembinaan Usaha Kecil dan Menengah Kota, Kabupaten Malang dan Kabupaten Blitar. Makalah Disampaikan pada DKLAT UKM Kerjasama LPPM UNISMA dengan Perum BUMN JasaTirta I, 2005.
3.    Pembinaan Usaha Kecil Menengah   Kota, Kabupaten Malang dan Kabupaten Blitar. DIKLAT UKM kerjasama LPPM UNISMA dengan Perum BUMN Jasa Tirta I, 2006.
4.    Pengembangan Budaya Kewirausahaan Mahasiswa Melalui Pengelolaan Usaha Foto-Grafis Media Cetak, 2006.
5.    Pengembangan Budaya Kewirausahaan Mahasiswa Melalui Pengelolaan Usaha Cetak Sablon (Screen Printing) Media Cetak, 2007.
6.    Pembinaan Usaha Kecil  Kota, Kabupaten Malang dan Kabupaten Blitar. DIKLAT UKM kerjasama LPPM UNISMA dengan Perum BUMN Jasa Tirta I, 2007.
7.    Pengembangan Budaya Kewirausahaan Mahasiswa Melalui Pengelolaan Usaha Cetak., 2007.
8.    Pembinaan Usaha Kecil  Kota, Kabupaten Malang dan Kabupaten Blitar. DIKLAT UKM kerjasama LPPM UNISMA dengan Perum BUMN Jasa Tirta I,  2008.

1 komentar:

  1. eyang ti ... kitab tunggu lho tulisan-tulisan ilmiah hasil diskusi s3-nya n juga teman-teman. Sebenarnya aku juga ingin berbagi karya ... tapi rasanya masih minder dibawah bayang-bayang beliau yang profilnya luar biasa

    BalasHapus